RAMBUT anak sehat dan kuat, siapa yang tak mau? Moms harus sertakan makanan-makanan ini dalam menu makannya.
Rambut seorang anak akan bertumbuh sepanjang seperempat inci setiap bulan. Rambut tumbuh dari folikel selama tiga hingga enam tahun dan kemudian akan rontok setelah melalui fase tersebut.
Namun, kerontokan ini hanya akan berlangsung selama dua hingga tiga bulan dan tergolong normal. Selama fase ini, rambut rontok merupakan masalah umum di antara anak-anak.
Berbagai faktor memengaruhi pertumbuhan rambut anak Anda. Untuk meningkatkan pertumbuhan rambut si kecil, berikut cara yang dapat Anda lakukan, sebagaimana dilansir Boldsky.
Beri makanan kaya gizi
Pertumbuhan rambut anak dapat ditingkatkan dengan memberikannya makanan bergizi dalam menu anak Anda. Ganti burger dengan roti gandum, ganti minuman ringan dengan jus buah dan air putih. Sertakan juga vitamin A dan C yang banyak terdapat pada makanan, seperti sayuran hijau, aneka jeruk, dan buah-buahan lainnya.
Protein
Berikan telur untuk sarapan karena kaya akan asam amino dan L-sistein yang mempromosikan pertumbuhan folikel rambut baru. Protein ini juga mengurangi kemungkinan memasuki fase rontok. Sertakan daging, ikan, susu, telur, dan kacang-kacangan untuk memasok protein yang cukup untuk mempromosikan pertumbuhan kelenjar kulit kepala anak-anak Anda.
Asam lemak omega-3
Perbanyak konsumsi asam lemak omega-3 dalam diet anak-anak Anda. Ganti lemak trans dengan asam lemak sehat. Berikan ikan makerel (ikan kembung), salmon, teri bilih, lele, patin, kacang almond, sayur bayam, atau brokoli untuk memasok jumlah yang cukup kebutuhan asam lemak omega-3.
Zat besi dan seng
Untuk meningkatkan proses pertumbuhan rambut anak Anda, tingkatkan asupan seng dan zat besi dalam menu makan mereka. Jika anak-anak tidak suka makan sayuran hijau, Anda tidak dapat membiarkannya begitu saja. Cobalah berbagai cara untuk menyertakan sayuran dalam menu anak-anak Anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar