JL. KH. MAULANA HASANUDIN 2 - CIPONDOH MAKMUR (SEBERANG GERBANG MASUK SIMPRUG DIPORIS) - TELP/SMS: 087888680001/08568806988 - PIN BB: 220dc9d8"

Minggu, 21 Oktober 2012

Cara Sukses Warnai Rambut di Rumah


Headline 
Jakarta - Mewarnai rambut agar tampak indah dan memesona tak perlu harus susah payah datang ke salon kecantikan dan perawatan rambut.

Sselain lebih hemat dan praktis, produk pewarna rambut pun telah banyak beredar di pasaran bak kacang goreng. Namun tak semua mudah melakukannya hanya gara-gara takut gagal.

Nah, berikut beberapa tips yang bisa dilakukan untuk malakukan pewarnaan rambut di rumah.

1. Jika rambut sudah pernah diwarnai sebelumnya, tidak perlu bleaching karena nantinya malah bisa merusak rambut.

2. Sebelum mewarnai, lakukan tes alergi pada kulit di dekat telinga.

3. Untuk pemilik rambut keriting, lakukan blow dry untuk meluruskannya sebelum diwarnai agar pewarna rambut lebih mudah diaplikasikan.

4. Warnai rambut dari bagian dalam ke luar. Aplikasikan secara perlahan agar rambut bisa menyerap pewarna dengan sempurna.

5. Untuk meratakan pewarna, lebih baik gunakan tangan dan hindari menggunakan sisir. Pewarna memiliki zat yang bisa membuka kutikula rambut. Jika menggunakan sisir, maka akan sangat mudah membuat rambut patah.

6. Diamkan selama 30-45 menit sebelum dibilas. Gunakan konditioner agar rambut tetap lembut dan tidak kering.

7. Saat rambut setengah kering, aplikasikan vitamin rambut agar helaian rambut lebih kuat.

8. Jika ingin mendapatkan tone warna yang lebih terang atau lebih gelap, beri jeda pewarnaan selama 4-6 minggu agar rambut tidak patah, kering, dan rusak.


sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar