JL. KH. MAULANA HASANUDIN 2 - CIPONDOH MAKMUR (SEBERANG GERBANG MASUK SIMPRUG DIPORIS) - TELP/SMS: 087888680001/08568806988 - PIN BB: 220dc9d8"

Selasa, 14 Agustus 2012

Gelatin, rahasia kecantikan rambut perenang olimpiade

Gelatin, rahasia kecantikan rambut perenang olimpiade
Renang sinkro.


Gelatin adalah rahasia di balik kecantikan rambut perenang sinkro di Olimpiade London 2012.

Renang sinkro adalah atraksi renang yang dilakukan oleh 2 orang atau lebih dalam gerakan yang sama. Anehnya, make up dan tatanan rambut mereka tetap sempurna meski sudah basah kuyup. Penasaran deh? Kok bisa.

Perenang Amerika, Mariya Koroleva dan Maria Killman ikut ambil bagian dalam kompetisi renang sinkro di Olimpiade London 2012. Kini, dua perenang profesional itu siap berbagi rahasia kecantikan mereka lho.

Ketika berenang, Mariya lebih suka model Knox Gelatin, gaya rambut berbentuk sanggul. "Saya mencampur gelatin dan air panas. Kemudian mengoleskannya ke seluruh rambut," kata Mariya, seperti dilansir NY Daily News, (10/8).

Meski para perenang diperbolehkan berdandan, mereka dilarang mengenakan perhiasan atau cat kuku. "Kuku harus tetap alami selama kompetisi. Untuk memastikannya, semua perenang diperiksa oleh tim juri," lanjut Mariya.

Gelatin merupakan protein yang diperoleh dari hidrolisis kolagen yang secara alami terdapat pada tulang atau kulit binatang, seperti ditulis Wikipedia. Biasanya, gelatin juga digunakan sebagai bahan tambahan untuk permen lunak, jeli, dan es krim.

sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar