JL. KH. MAULANA HASANUDIN 2 - CIPONDOH MAKMUR (SEBERANG GERBANG MASUK SIMPRUG DIPORIS) - TELP/SMS: 087888680001/08568806988 - PIN BB: 220dc9d8"

Jumat, 21 September 2012

Digital Perming, Buat Rambut Keriting ala Bintang Korea

img

Jakarta - Korea tidak hanya membawa tren BB cream saja. Kostum, make-up sampai gaya rambut dari wanita negri gingseng itu juga banyak diidolai, seperti rambut keriting khas gadis Korea.

Para bintang Korea sebetulnya kebanyakan memiliki rambut jenis lurus, namun mereka mengubahnya menjadi keriting dan ikal. Anda pun bisa mendapatkan ikal rambut dengan jangka waktu yang cukup lama dengan teknik digital perming. Apa itu digital perming?

Digital perming merupakan keriting rambut dengan teknik digital. Tekniknya berbeda dengan pengeritingan dengan cara manual. Teknik digital melalui proses yang cukup panjang, namun hasilnya lebih maksimal dan tahan lama.

Wolipop penasaran dengan teknik digital perming tersebut. Ada beberapa salon di Jakarta yang menyediakan penataan digital perming. Salah satunya adalah di salon Kleo, Pacific Place, Jl Jendral Sudirman (kawasan SCBD).

Tahapannya adalah, pertama-tama, rambut dicuci dengan shampo. Kemudian, dioleskan krim khusus dan didiamkan selama sekitar satu jam. Krim tersebut akan membuat rambut menjadi lebih curly.

Setelahnya, rambut dicuci kembali, tapi kali ini tanpa menggunakan shampo agar 'obat' yang tadi dipulaskan ke rambut menyerap. Tahap kedua, rambut digulung dengan roll rambut kecil dan didiamkan sekitar 30 menit.

Proses pengeritingan dengan bantuan alat digital kemudian di mulai. Setelah 30 menit, rambut akan dialiri aliran listrik. Caranya dengan memasukkan seperti sebuah tali khusus yang sudah diaktifkan aliran listrik ke dalam roll rambut. Setelah kurang lebih 45 menit rambut mengalami proses digital, rambut kembali diberikan krim.

Masih dalam keadaan rambut digulung, krim pertama dipulaskan, fungsinya untuk membentuk rambut menjadi ikal. Setelah krim pertama, hair stylist memberikan krim kedua, gunanya untuk mengunci hasil keritingan rambut. Rambut kembali didiamkan sekitar 30 menit.

Setelah semua proses pengeritingan, rambut dibilas hingga bersih dan siap dikeringkan. Pengeringan rambut menggunakan hair blower khusus yang berbentuk seperti corong sehingga tidak merusak tekstur rambut, yang masih rentan. Sebelum di keringkan, rambut diberi vitamin untuk menjaga agar tidak rusak. Dan voila, hasilnya rambut seperti bintang Korea.

Digital perming di salon Kleo seharga Rp 1,2 juta. Menurut stylist, keriting rambut lebih tahan lama dibanding dengan proses pengeritingan manual, mungkin hal itulah yang membuat harga digital perming agak mahal. Tertarik?


sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar