Rambut pendek
Rambut merupakan mahkota bagi wanita. Tak heran jika berbagai cara dilakukan guna mendapatkan rambut yang senantiasa indah.
Bicara keindahan, salah satu kriterianya ialah rambut yang tebal. Sayangnya, hal ini tentu sulit diraih bagi Anda yang memiliki tipe rambut tipis maupun yang mengalami masalah kerontokan.
Ingin rambut Anda terlihat lebih tebal? Berikut ini trik yang diberikan Nick Arrojo, pendiri salon Arrojo NYC.
Gunakan volume foam
Volume foams menggunakan asam amino untuk menebalkan helaian rambut. Aplikasikan secukupnya pada rambut, kemudian tata sesuai dengan keinginan Anda.
Rambut pendek
Semakin panjang rambut, semakin berat pula bebannya. Hal ini akan membuat rambut semakin tertarik ke bawah dan terlihat tipis. Potongan rambut yang pendek dapat memberi ilusi yang lebih tebal.
Sisir yang tepat
Keringkan rambut dengan menggunakan sisir sikat. Ujung yang bulat data mengangkat rambut, sehingga menambah kesan yang lebih tebal. Tambahkan hairspay agar tatanan rambut lebih tahan lama.
sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar