JL. KH. MAULANA HASANUDIN 2 - CIPONDOH MAKMUR (SEBERANG GERBANG MASUK SIMPRUG DIPORIS) - TELP/SMS: 087888680001/08568806988 - PIN BB: 220dc9d8"

Senin, 21 Januari 2013

Ingin Rambut Sehat? Ini Asupannya

Headline
Jakarta- Jangan hanya mengandalkan produk kecantikan rambut dan perawatan untuk mendapatkan rambut yang indah dan sehat.

Memberinya asupan yang bergizi juga penting. Seperti dikutip dari time of india, enam makanan ini dipercaya memberikan vitamin kepada rambut agar tetap sehat dan indah.

1. Ikan salmon

Kandungan Omega 3 yang tinggi dari ikan salmon dapat membuat jantung sehat dan memberikan kilau rambut untuk rambut yang kusam.

Selain itu, kandungan vitamin B 12 dan zat besi juga bagus untuk kesehatan kulit kepala. Sebaliknya, kekurangan Omega 3 bagi rambut dapat membuat kulit kepala kering.

2. Telur dan ayam

Sumber protein yang tinggi bagi pembentuk kuku dan rambut. Telur kaya akan vitamin B, terutama B12 dan B7 (biotin) dan ayam merupakan sumber kaya protein dan membantu memperkuat rambut rapuh.

Kekurangan protein dapat membuat rambut mudah patah, serta lemak berlebihan, ini yang menyebabkan rambut berminyak.

3. Daging sapi dan tiram

Merupakan sumber yang kaya zinc atau zat besi, yang bisa meningkatkan penampilan rambut. Kekurangan zat besi menyebabkan rambut rontok, jadi jangan masukkan daging sapi dan tiram dalam daftar diet Anda.

Sementara zat besi berperan penting membentuk sel darah merah dan membantu penyerapan oksigen oleh tubuh. Zat besi juga membantu mengurangi uban di rambut.

4. Kacang-kacangan terutama almond

Kacang-kacangan seperti kenari dan almond kaya akan Omega 3 untuk menyuburkan rambut.

5. Lentil

Lentil adalah jenis kacang-kacangan yang memiliki banyak kandungan nutrisi di dalamnya. Diperkaya dengan asam folat, vitamin B, zat besi, kalsium dan juga sumber protein yang baik bagi tubuh. Berfungsi sebagai antioksidan sehingga efektif mencegah masuknya radikal bebas dengan meningkatkan daya tahan tubuh.

Asam folat juga penting untuk pertumbuhan rambut dan pembaharuan sel pada rambut.

6. Wortel

Kandungan vitamin A mendorong pembentukan sebum (minyak) di kulit kepala. Ini penting menjaga kulit kepala dan rambut agar tetap lembab. Kelenjar minyak pada rambut yang berlebihan bisa menyebabkan jerawat, kerusakan kulit kepala dan ketombe.

Selain enam makanan di atas, jangan lupa untuk menerapkan ini.

Vitamin C:ini sangat diperlukan untuk penyerapan zinc dalam tubuh.


Air:Air membantu mempertahankan kelembaban serta menjaga rambut sehat dan berkilau.

Gerakkan tubuh:Latihan fisik melepaskan hormon bahagia dan membantu mencegah stres yang merupakan pencentus rambut rontok.

Diet ketat:Hindari diet ketat yang menjanjikan penurunan berat badan secara drastis. Mungkin Anda akan mendapatkan berat badan berkurang dalam jumlah besar, tapi ini merugikan tubuh khususnya rambut dan kulit.


sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar